ITP2I FIX

program studi teknik industri

Sekilas Tentang Program Sarjana Teknik Industri
Program Studi Teknik Industri (TI) adalah cabang dari ilmu teknik yang fokus pada perancangan, pengelolaan, dan pengoptimalan sistem yang melibatkan manusia, mesin, material, dan informasi dalam suatu organisasi atau perusahaan.

kaprodi TI
Ir. Widya Laila, S.T., M.T., IPM., ASEAN Eng
Ketua Prodi Sarjana Teknik Industri ITP2I


Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh,
salam sejahtera untuk kita semua.

Selamat datang pada situs resmi Program Studi Teknik Industri Institut Teknologi Perkebunan Pelalawan Indonesia.

Sebagai Kepala Program Studi Teknik Industri, saya merasa sangat bangga dan senang bisa menyambut para mahasiswa baru, yang telah memilihProdi ini sebagai tempat untuk menimba ilmu dan meraih cita-cita. Teknik Industri adalah disiplin ilmu yang sangat luas dan relevan, terutama dalam menghadapi tantangan dunia industri yang terus berkembang. Di Prodi Teknik Industri mahasiswa akan belajar bagaimana mengintegrasikan berbagai bidang ilmu, seperti manajemen, teknologi, dan rekayasa, untuk menciptakan solusi yang efisien dan inovatif.

Seiring dengan kemajuan zaman, dunia industri tidak lagi hanya bergantung pada teori, tetapi juga pada penerapan teknologi yang semakin maju. Oleh karena itu, kami di Program Studi Teknik Industri berkomitmen untuk memberikan pendidikan terbaik, mendidik kalian untuk berpikir kritis, kreatif, dan adaptif terhadap perubahan yang ada. Kami juga berusaha untuk menciptakan lingkungan yang mendukung pengembangan diri, baik secara akademik maupun non-akademik.

Saya berharap, para mahasiswa baru dapat memanfaatkan waktu yang ada sebaik mungkin, berkolaborasi dengan sesama teman, serta aktif dalam berbagai kegiatan yang ada. Jangan ragu untuk bertanya dan mencari bantuan dari dosen atau staf pengajar kami, karena kami ada untuk mendukung kesuksesan kalian.

Kenapa Pilih Teknik Industri?

Prospek Karier

Peluang karier yang melimpah, seperti di bidang sistem informasi, produksi, penjaminan mutu, logistik, konsultan manajemen, dan pemasaran. 

Relevansi Teknologi

Seiring perkembangan teknologi, lulusan Teknik Industri dibutuhkan untuk mengelola informasi dan berinteraksi dengan konsumen.

Perancang Produk

Profil Lulusan mampu merancang produk berdasarkan kebutuhan konsumen dan mengelola produksi secara terintegrasi.

Pengetahuan dan keahlian 

Kemampuan Analisis& Manajerial, Berpikir Sistematis, Problem Solving, Pemahaman Matematika, Kemampuan Kerja Tim

Berita

WhatsApp Image 2024-11-21 at 07.44.50_edc04b95
Pembekalan dan Pelepasan Mahasiswa 
Kerja Praktek Industri
WhatsApp Image 2024-11-21 at 07.50.10_00a968fb
Kegiatan Pengabdian Masyarakat
Home Composter
WhatsApp Image 2024-11-21 at 07.59.41_2cd4b8f5
Program Kunjungan Teknik Industri ke
PT. RAPP
WhatsApp Image 2024-11-21 at 08.17.11_63fd0c7c
Penandatanganan Implementation of Agreement Prodi TI
PT. GALAKSI INVESTASI HARAPAN (GIH) Batam

Dosen dan Staff

Ir. Widya
Ir. Widya Laila, S.t., m.t., IPM., ASEAN Eng.

Manajemen Rekayasa Industri

View profile
Ir. Riri
Ir. Riri Nasirly, S.t., m.sc., iPM., ASEAN Eng.

Rantai Pasok

View profile
Fadly
Fadli Arsi, S.T., M.T.

Ergonomi

View profile
Nuraini
Nuraini Rahmad, S.Tr.Log., M.T

Rantai Pasok

View profile
Deden Saja'ah
Deden Ma'amun Sajaah, S.T.

Kalab Rekayasa Sistem Industri dan Komputer

View profile
T. Indira
T. Indira Larasati, S.H., M.H.

Ilmu Hukum

View profile
kegiatan praktikum

Pengalaman belajar yang memungkinkan Mahasiswa berinteraksi dengan material sampai kepada observasi fenomena

prak 1
prak 4
prak 3
prak 5
prak 2
prak 6